Alat yang diperlukan untuk membuat susu kedelai mudah kita dapatkan di sekitar kita dengan harga yang tidak begitu mahal. Peralatan tersebut sebagai berikut.

1. Gilingan atau Blender


Gilingan digunakan sebagai penghancur kedelai setelah kedelai kita rendam. Pada alat Itu terdapat dua buah lempengan batu, yaitu satu sisi berputar dan satu sisi yang lain tetap dalam keadaan diam. Dengan mengatur jarak dua buah lempengan tadi, kedelai yang kita lewatkan akan tergilas dan hancur. 

Sebagai penggerak alat ini dapat digunakan tenaga manusia, tenaga diesel, atau tenaga listrik. Hal itu bergantung pada bentuk alat yang digunakan. Untuk skala rumah tangga atau ukuran produksi yang kecil, kita dapat menggunakan blender yang sering dijumpai di toko atau warung sebagai penghancur buah untuk pembuatan jus es. 

Peralatan
Peralatan

Alat ini tentu dapat kita beli dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan perkakas penggiling kedelai untuk pembuatan tahu.

2. Panci Aluminium


Alat ini digunakan untuk merendam kedelai sebelum digiling. Selain itu, untuk menampung hasil gilingan kedelai, merebus hasil gilingan, dan menampung susu kedelai setelah proses penyaringan. Besar kecilnya panci yang akan digunakan bergantung pada berapa banyak produksi susu kedelai yang akan dihasilkan.

3. Kompor atau Tungku Pembakaran


Untuk menggodok bubur kedelai itu dibutuhkan kompor atau tungku. Cara yang masih tradisional adalah menggunakan tungku dengan bahan bakar kayu. Karena kayu sudah semakin sulit didapat maka dapat digunakan kompor dengan bahan bakar minyak tanah. Sebaiknya, kita . menggunakan kompor model bertekanan (kompor semawar) karena susu kedelai yang dipanaskan banyak dan pemanasannya pun akan berjalan lebih cepat.

4. Kain Belacu atau Mori Kasar


Kain itu digunakan untuk menyaring bubur kedelai setelah dipanaskan. Dengan menggunakan kain belacu itu, akan lebih mudah memeras bubur kedelai karena kain itu cukup kuat, dan susu kedelai yang dihasilkan pun tidak tercampur dengan ampas kedelai.

5. Sangkar Bambu sebagai Tempat penyaringan


Untuk menyaring, kain belacu diletakkan di atas sangkar bambu sebagai penyangga): penahan. Sangkar bambu itu harus lebih besar daripada mulut panci penampang susu kedelai agar dapat menahan beban bubur kedelai yang kita saring.

6. Alat-alat Bantu Lain 


Alat-alat bantu yang dimaksud, antara lain gayung, pengaduk dari kayu, ember untuk mengambil air, juga alat pembersih dan lingkungan kerja.

Bagikan ke

0 Komentar